Selasa, 29 Maret 2011

Kecoa…???

Aku benci serangga bersayap ini. Apalagi kalau dia sok beraksi pake acara terbang, I just hate it. Saya sering bertanya-tanya apa tujuan kecoa ini diciptakan? Apakah ekosistem dunia tidak akan seimbang kalau dia musnah dari muka bumi ini? Hahhh…membayangkannya saja, bulu kudukku sudah berdiri semua iiihhhh. Bukan karena jijik, hanya saja saya tidak suka dengan kaki-kakinya yang bergerigi dan baunya yang tidak enak, khas kecoa…hueekk…
Iya…kau bisa menyebutku phobia kecoa…
Dan kau juga bisa melihat kekuatan spontan dariku, kau akan melihatku melompat, berlari secepat kilat, dan tentu saja diiringi teriakan histeris ketika tiba-tiba si kecoa ini muncul seenak perutnya tanpa permisi…no matter what, semua rintangan akan saya lewati dengan mudahnya. Hahaha….
Tapi dengan sportif saya juga ikut mengakui ketangguhan kecoa dalam bertahan hidup. Kalo tidak salah saya pernah membaca bahwa kecoa bisa bertahan melawan radiasi nuklir…wow…meskipun begitu ini tidak menjadikan kebencianku berkurang. I hate u cockroach !!!

0 komentar:

Love Quotes